Rabu, 08 Mei 2013

tugas penulisan berita


Nama : Ayundayani Rosadi
Kelas : PB 2B
Penulisan Berita II
Tugas Reportase





Bernostalgia di Mahakarya Ahmad Dhani
JAKARTA – Ahmad Dhani menggelar konser yang bertemakan “Mahakarya Ahmad Dhani in Concert” digelar pada hari rabu 13 Juni 2012 di Plennary Hall Jakarta Convetion Center, Jakarta Selatan. Konser yang boleh dikatakan sebagai ajang dari reuni dari Dewa 19 ini melibatkan banyak musisi tamu papan atas.
Konser yang menyuguhkan lagu-lagu ciptaan Ahmad Dhani umumnya sudah tak asing lagi ditelinga pecinta musik tanah air. Beberapa lagu lama dan baru yang diciptakan Dhani di mainkan dan membuat penonton masuk kedalam suasana kerinduan. Lagu-lagu ciptaan Ahmad Dhani dibawakan oleh beberapa artis ternama seperti Vina Panduwinata, Titi Dj, Agnes Monica, Afgan, Ari Lasso, Once, Indonesia Idol dan Saunine Orkestra.
Namun ternyata tidak semua musisi yang pernah memperkuat formasi Dewa 19 dan yang pernah mempopulerkan karya – karya Ahmad Dhani bisa di hadirkan di acara ini. Nama – nama seperti Reza Artamevia, Tere, Pingkan, Maia Estianti, Tyo Nugros, Wawan, Wong Aksan, dan Erwin tidak terlibat di acara ini.
T.R.I.A.D adalah salah satu band yang dikelola Ahmad Dhani (vokal) dengan personil 5 anggota yaitu Cameria Happy Pramita (gitar, backing vokal), Ices (bass), Tharaz Bistara (Gitar), Ikmal Tobing (drummer), dan Wahyu Sudiro (gitar). T.R.I.A.D mengiringi Mulan Jameela menyanyikan hits single kedua “Makhluk tuhan paling seksi” dengan menakjubkan karena vokal dan kostum Mulan yang luar biasa juga setting panggung yang menggelegar.
Lagu yang berjudul “Madu 3” dibawakan oleh Dion Idol Ft T.R.I.A.D dengan irama mendayu-dayu, atau sering disebut Musik Jazz Swing. Dengan setelan ala finalis Indonesian Idol 5 itu, Dion mampu menyihir penonton dengan lagu yang di aransemen itu. Terdengar ada sedikit improvisasi yang diberikan Dion, dan membuat lagu semakin menghibur penonton.
Ari Lasso adalah salah satu mantan vokalis Dewa 19 yang banyak digemari oleh pencinta musik Indonesia, seniman yang hobi membaca itu kini bersolo hits di belantika musik Indonesia. Membawakan lagu ciptaan Dhani yang berjudul “elang” yang hits di tahun 1999 di album The Best of Dewa 19, lagu ini adalah hits terakhir yang dibawakan Ari Lasso saat menjadi vokalis Dewa 19 dahulu.
Single pertama Dewa 19 yang merupakan salah satu lagu terpopuler di era 1990-an “Kangen” di bawakan Dewa 19 ft Ari Lasso. Kerinduan akan suara Ari, yang dahulunya pernah menyanyikan lagu ini saat masih menjadi vokalis Dewa 19 terlihat dahsyat. “Semua kata rindumu semakin membuatku tak berdaya menahan rasa ingin jumpa, percayalah padaku aku pun rindu kamu, ku akan pulang, melepas semua kerinduan, yang terpendam” terdengar kompak bercampur antara suara Ari dan penonton. Terlihat artis Indonesia, Shanty ikut bernyanyi dengan mengangkat kedua tangannya penuh kerinduan dari kursi penonton.
Al, El, Dul atau biasa dikenal dengan nama band nya “The Lucky Laki” membawakan hits nya yang berjudul “Bukan Superman”. Jagoan Dhani terlihat canggung dan gugup, saat itu. Tapi keseluruhan penampilannya membuat kagum penonton karena berkat didikan ayah kandungnya itu, Al El Dul menguasai alat musik.
Ahmad Dhani memanggil anak bungsunya naik keatas panggung, Dul yang masih polos naik saja tanpa menyapa penonton. Lalu ayahnya menyuruh Dul untuk turun dan mengulang memanggil Dul ke atas panggung untuk memberi penghormatan terlebih dahulu kepada penonton dengan menundukan kepala. Penonton tertawa atas kelakuan anak dan ayah diatas panggung. Dhani dan Dul Ft Ari Lasso, menyanyikan  lagu “cinta kan membawamu kembali” dengan penuh penghayatan. Dul dan Dhani memainkan piano, Ari bernyanyi dengan sempurna membuat penonton ingin mendengar lagu itu.
Dengan gaun orange hijau dan jepit rambut hijau, penyanyi senior belantika musik Indonesia Vina Panduwinata menyanyikan lagu “Lagu Cinta” diiringi oleh Oni and Friends Orchestra mengheningkan penonton. Lagu yang liriknya menyentuh hati, mampu membuat penonton diam untuk mendengar suara merdu mama Vina. Cinta bukan sekedar kata-kata indah, cinta bukan bukan sekedar buaian belaka peraduan”.
Titi DJ yang memakai kostum serba merah dan aksesoris seperti payung diatas kepala adalah salah satu diva Indonesia yang hadir di konser Mahakarya Ahmad Dhani. Titi DJ membawakan lagu “Takkan ada cinta yang lain” diiringi dengan Ahmad Dhani. Sebelum bernyanyi, Titi DJ mengobrol mengenai status Dhani diatas panggung. “Sebenarnya Ahmad Dhani ini sudah menjadi duda atau belum ya?”. Membuat pecah tawa penonton. Lagu yang hits pada zamannya itu, berhasil mengajak penonton bernostalgia.
Terbukti, berkat olahan hasil tangan Dhani yang menghasilkan musisi-musisi baru seperti Mahadewi, Mahadewa, T.R.I.A.D, The Lucky Laki. Mereka hadir dan membawakan lagu karya Dhani tidak kalah hebat dari artis-artis senior yang hadir.
Penyanyi dan artis muda energik dan sudah Go Internasional ini hadir membawakan karya Dhani yang berjudul “Pupus” dan “Dewi Cinta”. Agnes Monica membawakan lagu Pupus dengan aransemen berbeda dan menarik. Dengan ciri khasnya, Agnes Monica menambahkan teriakan-teriakan dan improvisasi luar biasanya. Membuat penonton ikut bernyanyi sambil mengangkat tangan dan bertepuk tangan. Tak heran jika Dhani pernah mengajak duet penyanyi muda berbakat ini.

0 komentar:

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.

Search Box

HALO

Foto saya
Jawa Barat, Bogor, Indonesia
hello, nama gua ayundayani rosadi. buat lebih akrab panggil aja gua yonde. gua sempet SD di SDN 15 pagi Tugu Utara. terus gua sempet SMP juga di SMPN 136 Jakarta Utara. gua juga sempet SMA nih, di SMAN 75 Jakarta Utara. sekarang gua mahasiswa Politeknik Negeri Jakarta, jurusan Teknik Grafika dan Penerbitan. Program Studi Jurnalistik. tepatnya dikelas Jurnalistik 1b. gua Announcer di @porosfm (polytechnic radio station) thank you \m/

Pengikut